EKSPOR-TV-TAMPILAN-HOME-2.png
Home ยป Kerajaan Baru Itu Hadir Dalam Ibu Kota Negara IKN Nusantara di Kalimantan Timur, Membangun Indonesia Mulai Dari Tengah

Share This Post

BERITA / Featured news / News / Opini / Tajuk Utama

Kerajaan Baru Itu Hadir Dalam Ibu Kota Negara IKN Nusantara di Kalimantan Timur, Membangun Indonesia Mulai Dari Tengah

Pohon lada di Kalimantan Timur.

Oleh: NN, Mahasiswa Studi Independen MSIB Kampus Merdeka di Sekolah Ekspor 2023

BERITAEKSPOR.com – Ketika membayangkan sebuah kerajaan baru, mungkin kita akan teringat pada kisah-kisah fantasi dengan istana megah dan pemandangan indah. Namun dalam kenyataannya Kerajaan Baru yang tengah berkembang ini bukanlah sesuatu yang terbatas pada dunia dongeng.

Ibu Kota Negara yang akan segera berpindah dari Jakarta ke daerah kecamatan Samboja dan kecamatan Sepaku, kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, menjadi pijakan awal untuk menciptakan Kerajaan Baru di Indonesia yang bernama Ibu Kota Nusantara alias IKN.

Inspirasi dari Dr. Stone, Membangun Kembali dari Nol

Pertimbangan untuk memindahkan ibu kota negara tidak hanya karena alasan lingkungan dan geologi Jakarta yang semakin memprihatinkan, tetapi juga merupakan upaya untuk menciptakan Kerajaan Baru yang segar dan penuh semangat. Inspirasi dari anime “Dr. Stone” memberikan gambaran tentang bagaimana kehidupan dapat dibangun kembali dari nol setelah fenomena alam yang mengubah manusia menjadi batu.

Sebagai langkah awal, perlu dilakukan rekonstruksi dan tata ulang yang mirip dengan langkah-langkah yang diambil oleh karakter dalam anime tersebut. Namun, kali ini, kita bukan hanya menyaksikan di layar, tetapi turut berpartisipasi dalam proses pembentukan Kerajaan Baru ini.

Peluang Ekspor di Sekitar IKN

Dalam mengembangkan Kerajaan Baru ini, potensi ekonomi juga harus ikut diperhatikan. Analisis potensi pasar menjadi langkah awal yang penting untuk memahami kesempatan bisnis yang dapat muncul dari perpindahan Ibu Kota. Para entrepreneur atau pengusaha harus menyusun strategi berdasarkan potensi pasar yang ada.

Saat ini, banyak eksportir pemula yang tengah menyiapkan produk untuk diekspor ke luar negeri. Produk-produk tersebut melibatkan berbagai sektor, seperti Furniture, Handy Craft, Spices, Crop Estate, dan Fesyen. Melihat potensi pasar di sekitar IKN, kemungkinan produk seperti oleh-oleh khas Kerajaan Baru, olahan kopi dan teh lokal, produk fesyen unik, serta kuliner khas daerah dapat menjadi daya tarik utama.

Lada Kaltim Peluang Baru untuk Ekspor

Salah satu potensi yang menarik perhatian adalah lada dari Kalimantan Timur, yang dikenal sebagai White Pepper Samarinda. Meskipun mengalami penurunan produksi pada tahun 1982 akibat kebakaran lahan dan kemarau panjang, upaya intensifikasi tanaman lada kembali dilakukan pada tahun 2015. Varietas unggul nasional dengan nama Malonan 1 telah dikembangkan, membuka peluang baru untuk sektor pertanian dan ekspor.

Dengan adanya rencana pemindahan 2 juta orang ke IKN, sektor transportasi dan properti juga akan mengalami peningkatan signifikan. Fasilitas seperti pelabuhan, terminal, apartemen, dan perumahan akan menjadi peluang bisnis yang menjanjikan.

IKN sebagai Sihir Penyemangat

Lada Putih unggulan Kalimantan Timur yang mempunya potensi ekspor. (Foto: Dok. disbun.kaltimprov.go.id).

IKN yang baru bukan hanya tentang perpindahan geografis ibu kota, tetapi juga tentang menciptakan semangat baru dalam membangun dan mengembangkan Indonesia. Para enterpreneur, UMKM, dan eksportir memiliki peluang untuk bersaing dan berkolaborasi dalam membangun Kerajaan Baru ini. Faktanya, IKN diharapkan menjadi batu loncatan bagi Indonesia untuk mewujudkan visi Indonesia 2045.

Kerajaan Baru ini tidak hanya menciptakan peluang bisnis, tetapi juga menjadi wujud kecintaan dan bakti terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Dengan mengoptimalkan potensi di sekitar IKN, kita dapat merintis masa depan yang lebih cerah, mirip dengan kisah anime “Dr.Stone” yang mengajarkan kita tentang kekuatan untuk membangun kembali dari nol.

Selamat datang di Kerajaan Baru, IKN Nusantara di mana harapan dan peluang tumbuh subur untuk kesejahteraan bangsa.***

Editor: Admin/Konrad De Pedhu.

Share This Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>